Ada banyak sekali tempat beli domain yang tersedia di Google. Untuk itu, Anda harus cermat dan benar-benar memilih registrar yang terpercaya. Membeli domain pun tidak harus melalui penyedia hosting, Anda bisa kok beli domain tanpa hosting.
Selain lebih murah, penyedia domain khusus juga seringkali menawarkan banyak diskon. Lantas, mana saja tempat beli domain paling murah? Jangan kemana-mana, tim Tonjoo sudah rangkum 10 rekomendasi tempat beli domain terbaik 2024.
Daftar Tempat Beli Domain Terbaik & Terpercaya
Jika ingin menampilkan nama website yang unik, domain gratis bukan pilihan tepat. Oleh karena itu, banyak pemilik website mulai beralih menggunakan ekstensi domain populer dan domain khusus.
Walaupun sangat menguntungkan website, beli domain juga tidak mahal lho. Ada cukup banyak registrar yang menawarkan domain dengan harga bersahabat, namun berkualitas. Seperti beberapa penyedia domain yang akan kita bahas berikut ini.
Domainesia
Domainesia adalah registrar domain terbaik Indonesia yang sudah ada sejak 11 tahun yang lalu. Selain domain, Domainesia juga menyediakan layanan hosting berkualitas yang dilengkapi dukungan support sekitar 1.1.40/detik.
Layanan domain yang tersedia di situs ini lengkap dan murah. Terdapat ratusan ekstensi yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan budget. Ada juga ekstensi populer seperti .com, .net, .site, .online, .my.id, .id, .co.id. Di Domainesia, Anda bisa membeli domain bahkan mulai dari harga 12 ribu per tahun.
- Alamat: https://www.domainesia.com/
- Daftar harga: https://www.domainesia.com/harga-domain/
Baca Juga: 55 Tema WordPress Gratis & Terbaik di Tahun 2024.
Niagahoster
Anda ingin beli domain dan hosting dalam satu tempat sekaligus? Niagahoster adalah pilihan terbaik. Sebagai bagian Hostinger Group, Niagahoster menjadi tempat beli domain dan hosting terpercaya di Indonesia.
Namanya mungkin tidak asing lagi bagi Anda. Ya, Niagahoster memang sangat populer di kalangan WordPress developer Indonesia. Reputasinya sudah dipercaya oleh ribuan klien sebagai penyedia domain dan hosting terbaik dalam negeri. Niagahoster juga sudah terdaftar dan terakreditasi di lembaga resmi ICANN.
Niagahoster menyediakan berbagai macam pilihan domain untuk segala keperluan. Anda pun bisa menemukan domain nasional, internasional dan populer. Harga domain sangat terjangkau yakni mulai 15 ribu per tahun.
Selain lengkap dan murah, perusahaan ini unggul dengan layanan support 24 jam. Niagahoster juga menyediakan kontrol penuh terhadap domain yang sudah Anda beli. Hal ini jarang terjadi dan tentu saja menjadi keuntungan tersendiri bagi Anda.
- Alamat Situs: https://www.niagahoster.co.id/
Namecheap
Tempat beli domain terpercaya selanjutnya adalah Namecheap. Namecheap merupakan penyedia domain luar negeri yang mendunia dengan >2 juta pengguna. Jadi jangan heran untuk membeli domain di sini menggunakan patokan USD bukan rupiah.
Tapi tidak sulit kok menemukan domain dengan harga terjangkau di Namecheap. Ada domain murah meriah seharga $1 – $15 atau 15 ribu – 75 ribu. Harga tersebut hanya berlaku untuk 1 tahun pertama, tahun berikutnya dikenakan biaya normal.
Kelebihan Namecheap adalah menyediakan jenis domain yang sangat banyak. Apapun ekstensi yang Anda butuhkan semuanya ada disini. Mulai dari ekstensi umum, internasional, bahkan eksotis. Bukan itu saja, Namecheap juga menawarkan kemudahan dalam mengelola domain.
- Alamat Situs: https://www.namecheap.com/
Dewaweb
Dewaweb merupakan salah satu penyedia domain dan web hosting terbaik Indonesia. Walau pendatang baru, Dewaweb cukup populer. Lebih dari 32.000 pengguna web mempercayakan berbagai produk digital di situs ini.
Domain yang tersedia di situs ini sangat lengkap dan bervariasi. Anda bisa memilih domain ekstensi umum, Top Level Domain bahkan domain premium dengan 2-4 karakter.
Anda bisa mendapatkan layanan domain murah 2024 di Dewaweb mulai harga 12 ribu per periode 1 tahun.
- Alamat: https://www.dewaweb.com/
- Daftar Harga: https://www.dewaweb.com/domain
Namesilo
Rekomendasi tempat beli domain selanjutnya adalah Namesilo. Namesilo merupakan penyedia domain internasional yang mendunia dan berkualitas. Penyedia domain populer dengan pengguna domain aktif mencapai >3 juta.
Di Namesilo, terdapat jutaan nama domain dan lebih dari 400 ekstensi yang bisa Anda pilih.
Selain domain, Namesilo menyediakan layanan produk digital lain seperti SSL, email dan hosting.
Namesilo juga menawarkan keamanan yang kuat dengan fitur filter anti spam pada domain mereka. Bukan itu saja, registrar ini juga menyediakan dukungan customer service 24 nonstop.
Meskipun berkelas dunia, harga domain yang ditawarkan terjangkau. Yakni mulai dari $1.99 atau sekitar 30 ribuan. Namesilo juga kerap mengadakan promo dan diskon untuk berbagai pembelian produknya.
Menariknya lagi, situsnya menyediakan fitur terjemahan dalam berbagai bahasa untuk memudahkan Anda dalam mengakses dan melakukan pembelian produk di Namesilo.
- Alamat Situs: https://www.namesilo.com/
Baca Juga: 25 Plugin Populer & Terbaik yang Wajib Anda Install
IDWebhost
Anda mencari registrar domain yang terdaftar dan terakreditasi oleh ICANN? IDWebhost adalah salah satunya. Situs penyedia layanan digital ini berpengalaman sejak 2014 dan sudah memiliki lebih dari 100 ribu klien.
Selain terpercaya, IDWebhost menyediakan layanan domain lengkap dan termurah. Tersedia ratusan ekstensi domain yang bisa dipilih dan didapatkan dengan harga terjangkau.
Anda bisa beli domain standar mulai harga 11 ribu. Setelah melakukan pembelian, domain Anda pun langsung aktif dan bisa digunakan
IDWebhost juga memberikan berbagai fitur dalam setiap domain yang Anda beli. Beberapa fitur andalannya yaitu Theft protection, Email forwarding, DNS Security, Domain Secrets, dll.
- Alamat Situs: https://idwebhost.com/
RumahWeb
Tempat beli domain dan hosting terbaik yang juga sudah terdaftar di ICANN adalah Rumahweb. RumahWeb adalah pioneer penyedia hosting dan domain yang berdiri sejak 2002. Perusahaan ini terpercaya dengan jumlah domain aktif mencapai 16.000 dan hosting lebih dari 30 server di Indonesia.
Selain di ICANN, RumahWeb juga terkenal sebagai penyedia PANDI khusus untuk ekstensi .id. Kabar terbarunya, RumahWeb mendominasi pasar ekstensi domain tersebut sebesar 60%.
Harga domain di RumahWeb terjangkau dan pilihan ekstensi yang tersedia sangat lengkap. Tersedia domain dengan harga mulai dari 12 ribu per tahun. Sementara untuk ekstensi .com dibandrol seharga 129.900/tahun.
Fitur yang Anda dapatkan pada domain juga cukup menguntungkan. Ada fitur Domain Management Panel, Managed DNS, Social Media Connect, Support DNSSEC, dll.
- Alamat Situs: https://www.rumahweb.com/
Baca Juga: Cara Membuat Blog/Website Gratis Paling Mudah Untuk Pemula.
ArdHosting
Sudah ada sejak tahun 2000, ArdHosting merupakan tempat beli domain terbaik di Indonesia. Selain menjadi salah satu registrar tertua, ArdHosting adalah partner resmi ICANN sehingga bisa dipercaya.
Di ArdHosting, Anda bisa mendapatkan ekstensi domain baru maupun layanan transfer domain. Ekstensi domain yang tersedia sangat lengkap dan beragam, baik domain lokal, Indonesia maupun domain global. Untuk daftar harga selengkapnya bisa diakses di situs berikut: http://www.ardhosting.com/domain-pricing.
Setiap pembelian domain disertai dengan beberapa fitur menarik. Diantaranya yaitu fitur control panel, registrasi CNS, perubahan kontak, mengelola URL, fitur redirect, dan lainnya.
- Alamat Situs: https://www.ardhosting.com/
IDCloudHost
Selain sejumlah nama di atas, tempat jual beli domain selanjutnya yaitu IDCloudHost. IDCloudHost merupakan penyedia layanan hosting sekaligus domain yang berdiri sejak 2015. Meski pemain baru, agensi ini cukup sukses menaungi lebih dari 40.000 klien baik dalam maupun luar negeri.
Registrar ini menyediakan layanan ekstensi domain paling lengkap dengan proses cepat, mudah dan praktis. Ada ratusan domain baik untuk domain Indonesia maupun Internasional.
Anda bisa mendapatkan domain baru maupun melakukan transfer. Domain yang tersedia dilengkapi akses kontrol penuh domain melalui fitur domain manager. Harga domain di tempat ini juga terjangkau, mulai dari 12 ribu per tahun.
- Alamat Situs: https://idcloudhost.com/
- Daftar Harga: https://idcloudhost.com/domain/
IndoWebsite
Beli domain di Google termurah dan terlengkap bisa di IndoWebsite. Indowebsite adalah layanan hosting dan domain yang sudah berpengalaman >15 tahun. Agensi ini sudah cukup populer dan melayani lebih dari 40.000 pelanggan aktif.
Bahkan, IndoWebsite masuk dalam jajaran Top 10 perusahaan hosting dan domain terbaik dalam negeri. Hingga saat ini IndoWebsite telah memiliki 20 server aktif yang ada di USA dan Jakarta.
Produk utama perusahaan ini meliputi hosting, website, SSL, server, dan domain. Untuk domain, pilihan yang tersedia sangat lengkap dan dibandrol dengan harga murah. Tersedia domain yang bisa dibeli mulai dari harga 24.000 rupiah.
Silahkan cek domain serta ketersediaannya di link berikut:
- Alamat Situs: https://www.indowebsite.co.id/
- Daftar Domain: https://www.indowebsite.co.id/domain/
Penutup
Nah, itulah tadi 10 rekomendasi tempat beli domain terbaik dan terpercaya yang bisa Anda kunjungi. Gimana? Beli domain tidak susah kan? Tidak mahal juga. Bahkan, beli domain seharga 10 ribu juga bisa.
Beberapa agensi di atas juga menawarkan produk lain seperti hosting, template, SSL dan sebagainya. Memenuhi seluruh kebutuhan website tidak perlu kemana-mana, bisa di satu tempat.
Kalau ingin menambahkan fungsi pada website, Anda juga bisa menggunakan berbagai tambahan plugin WordPress. Selengkapnya silahkan akses situs Plugin Ongkos Kirim.
Tapi, jika tidak ingin repot, Anda bisa kok mempercayakan jasa pembuatan dan pengembangan website Tonjoo. Solusi dari kami adalah yang terbaik untuk memenuhi kebutuhan website custom.
Updated on January 3, 2024 by Admin Tonjoo